Kamis, 19 Februari 2009

Sepak Bola

Madrid - Pelatih Real Madrid Juande Ramos mempertanyakan keputusan Liverpool yang menjual kembali Robbie Keane ke Tottenham Hotspur. Pasalnya Ramos menganggap Keane adalah pemain yang bisa menentukan hasil pertandingan.
Baru setengah musim membela Liverpool, The Reds memutuskan untuk menjual Keane kembali ke Spurs. Bahkan Liverpool, yang membeli Keane seharga 20 juta pound, rela menjual kapten tim nasional Republik Irlandia tersebut hanya dengan 12 juta pound.
Pelatih Liverpool Rafael Benitez tidak terkesan dengan kemampuan Keane. Benitez justru lebih banyak memberi kesempatan kepada pemain muda seperti David N’Gog. The Sun melansir keputusan ini dipertanyakan oleh Ramos, yang pernah menangani Keane saat di Spurs.


“Keane adalah pemain top dan saya pikir dia tidak bermain buruk di Liverpool. Dia mencetak gol dan menunjukkan diri sebagai pemain tim. Dia tentunya pemain penentus kemenangan bagi setiap klub dan jika dia masih di Liverpool, saya pasti akan bilang kepada bek saya untuk memperhatikannya,” ucap Ramos.
“Ketika Anda melatih klub besar dan memainkan sekitar 60 pertandingan semusim, Anda tidak ingin melepas pemain pada bulan Januari, kecuali mereka memiliki hasrat untuk pergi,” pungkasnya.[S2]



0 komentar:

Posting Komentar

Followers

Text

  ©Template by Dicas Blogger.